Waktu remaja Junho punya banyak cita-cita, entah itu pengen jadi perenang, pemain base ball, actor, penyanyi dll. Tapi waktu SMA, Junho memutuskan kalau dia ingin menekuni bidang theater dan diapun mengatakan keinginannya pada orang tuanya. Namun orang tuanya tidak setuju, tapi mereka tetap meingizinkan Junho melakukan hal yg dia inginkan. Junhopun masuk sekolah theater dimana dia juga belajar nyanyi dan ngedance. Gara2 ini, dia jadi berubah haluan dan pengen jadi penyanyi. Ketika Junho mengatakan ini pada orang tuanya, mereka marah karena menganggap Junho ga konsisten.
Dan akhirnya Junho mengikuti audisi SBS Superstar Survival saat umurnya 17 tahun. Acara ini diikuti 6500 orang dari Korea dan Amerika. Di sini, dia berkenalan dengan Chansung dan Taecyoen yg sama2 masuk 12 besar. Kata Taec, diantara 33 orang yg lulus audisi, Junho sangat populer karena dia pandai bernyanyi dan menari. Sedangkan menurut Chansung, ketika pertama kali melihat Junho saat audisi, “Dia adalah seorang pria dengan ambisi yg besar..”.
Tapi sayangnya, 2 temen terdekatnya di acara tsb malah tereliminasi duluan. Taec yg pertama tereliminasi, disusul Chansung. Ketika Chansung tereliminasi, Junho nangis gilak2an karena dia merasa semua temannya menghilang dan dia jadi sangat nervous, selain itu dia juga sedih karena melihat Chansung yg begitu depresi saat tereliminasi. Tapi Junho tetap berusaha keras, bisa melalui segalanya dan keluar menjadi Juara SBS Superstar Survival.
Keluar menjadi juara, membuat JYPE tertarik padanya dan mengajaknya gabung sbg trainee. Tapi Junho bilang alangkah terkejutnya dia ketika pertama kali menginjakkan kaki di JYPE dan membuka pintu, ternyata sudah ada Taec dan Chansung yg tersenyum menunggunya. Dia sampe speechless, “Mereka seharusnya sudah pergi saat tereliminasi. Aku bahkan menangisi mereka di sana..”. LOL Karena menurutnya untuk apa dia menangisi kepergian mereka di superstar survival, toh ternyata mereka udah direkrut duluan ma JYPE. hakhakhak
Tapi selanjutnya hari2 trainee Junho dilaluinya dengan berat. Saat itu, diantara para trainee telah dibagi 2 grup yaitu, grup tinggi dan grup pendek. Grup tinggi terdiri dari Taec, Seulong, Chansung dll, sedangkan grup pendek terdiri dari Jaebum, Kwon dll. Sayangnya Junho tidak bisa masuk ke grup manapun karena tingginya yg rata2. Akhirnya dia sering latihan sendiri di pojokan baik itu latihan menyanyi dan ngedance. Ketika melihat temen2nya berkembang, Junho jadi merasa keci dan terkucil. Dia merasa tidak cocok dengan tempat itu dan sulit beradaptasi.
Hingga kemudian, tanpa sepengetahuannya, JYPE bermaksud mengeluarkannya. Junho kemudian mengetahui hal ini dari seorang staff yang dekat dengannya. Staff tersebut mengatakan, “Junho-ah, kau sedang berada di kondisi yg buruk sekarang, tidak peduli apapun, kau harus berusaha keras dan menunjukkan pada mereka segala kemampuanmu…”. Kemudian Junho diberi waktu 3 bulan untuk menunjukkan kemampuannya. Dan di bulan pertama, Junho menerima penilaian yg baik dari JYP. JYP mengatakan “Karena kau telah bekerja keras, bakatmu jadi berkembang, tapi itu saja tentu belum cukup”. Namun ternyata alasan dia bisa diberikan waktu 3 bulan oleh JYP adalah karena ibunya.
Ibunya entah dari mana, tau mengenai kondisi Junho dan secara langsung menelepon JYP. Ibunya memohon pada JYP, “Dia bahkan belum setahun di sana, jadi bagaimana mungkin dia bisa berkembang. Kalau anda mengeluarkannya sekarang, apa itu tidak terlalu menyakiti harga diri dan kepercayaan dirinya?. Tolong beri dia satu kesempatan lagi..”. Junho tidak mengetahui akan hal ini sampai JYP sendiri yg menceritakan padanya saat dirinya telah debut dengan 2PM. Junho langsung menangis dan membayangkan bagaimana ibunya mempertaruhkan harga dirinya untuknya. Diapun langsung menelepon ibunya dan menanyakan hal itu, tapi ibunya terdiam lama, lalu kemudian dengan suara serak, ibunya bilang “Ya, itulah yg terjadi. Debutmu merupakan hal yg sangat luar biasa…”. Hwaaaaa!!!#mewek
Ketika anak 2PM dan 2AM diajari akrobatik, Junho mikir “Kami mau melakukan sirkus atau apa?”. LOL
Btw, kesan pertama trainee lain saat bertemu Junho adalah tentu saja wajahnya yg mirip Rain, bahkan gaya jalannya juga. Sampai2 mereka mengira Junho sengaja meniru Rain. #Poor Junho
Ketika pertama kali jadi trainee, Junho dites nyanyi sama trainee 6 tahun (pada waktu itu) Jo Kwon. Gara2 dia jadi juara di Superstar Survival, Kwon pengen tau kualitasnya Junho. Setelah Junho nyanyi, Junho bilang dia merasa kalau ekspresi wajah Kwon mengatakan bahwa dirinya tak sebaik itu untuk pantas menjadi juara. LOL
Cr. The Hottest Place
Tidak ada komentar:
Posting Komentar